Pemain Diaspora yang Bela Tim Jerman Bicara Tantangan Terberat usai Tuntaskan TC di Timnas U-20 Indonesia

Polisi.News – Bagi Dillan Yabran, menu latihan di TC timnas U-20 Indonesia bisa dijalani dengan baik.

Akan tetapi, Dillan Yabran, hanya terkendala dengan adaptasi cuaca di Indonesia.

Karena perbedaan suhu antara Indonesia dengan Jerman, Dillan Yabran, sempat mengalami gangguan kesehatan.

Untuk diketahui, Dillan Yabran, kini tercatat memperkuat tim asal Jerman, SV Bergisch Cladbach 09.

“Tidak ada masalah (untuk porsi latihan),” ucap Dillan Yabran saat ditemui di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat.

“Saya hanya pernah sakit karena cuaca,” sambung Dillan Yabran.

Diakui Dillan, banyak pelajaran berharga untuk bisa diserap selama TC skuad Garuda Nusantara besutan Indra Sjafri ini.

Di TC periode Maret 2024, timnas U-20 Indonesia tercatat juga melakoni dua pertandingan uji coba kontra China U-20 yang berakhir dengan skor 1-1 dan 1-1.

“Pelatih Indra Sjafri menggunakan Formasi 4-3-3. Dan dia memiliki struktur yang bagus di belakangnya,” kata Dillan.

“Dan saya belajar banyak. Saya menjadi winger. Sekarang saya memainkan nomor 8 atau 10.”

“Jadi, saya juga mengembangkan diri saya sendiri. Sebagai pemain juga berkembang di training camp ini,” ujar Dillan.

Selain itu, Dillan, cukup terkesan dengan suasana kekeluargaan di TC timnas U-20 Indonesia.

“Pelatihannya sangat bagus, sangat intensif. Dari awal hingga akhir. Itu sangat menyenangkan,” tutur Dillan Yabran.

“Rekan satu tim menerima saya dengan sangat baik.”

“Saya menikmati,” sambung Dillan.

Dia menambahkan, timnas U-20 Indonesia akan berusaha maksimal untuk mewujudkan target menembus Piala Dunia U-20 2025 Chile.

“Saya pikir kami berada lebih tinggi sekarang dengan mereka (tim-tim ASEAN),” kata Dillan.

“Kami berada di level yang bagus.”

“Kami telah bermain lawan China dua kali. Kami draw dua kali (1-1 dan 1-1).”

“Jadi saya pikir kami berada di tahap yang bagus untuk lolos (Piala Dunia U-20 2025),” tutupnya.

Kini TC timnas U-20 Indonesia telah berakhir.

Rencananya, timnas U-20 Indonesia kembali mulai menggelar TC pada 17 April 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *